Di zaman modern dan anggih seperti sekarang ini, berbagai aspek kehidupan manusia makin dipermudah salah satunya dengan penggunaan, jenis dan produk e-money yang harus Freebuddies ketahui.
E-money adalah uang elektronik dimana seluruh transaksi dilakukan secara online atau nontunai sehingga sifatnya praktis, mudah sekaligus cepat tanpa makan waktu lama.
Banyak orang lebih tertarik menggunakan e-money terlebih lagi mereka yang bekerja sibuk dan sering berada di luar seperti pengusaha, pekerja kantoran dan sebagainya.
E-money seringkali disebut dengan nama lain yaitu Digital Money, Electronic Cash, Electronic Currency, Digital Currency atau Digital Cash.
Meski penggunaannya secara online tetapi sifatnya aman dan menyimpan seluruh dana pribadi pengguna tanpa khawatir dibajak orang lain.
Sudah banyak daerah menyediakan tempat umum dengan sistem pembayaran tersebut untuk mempercepat dan memudahkan kegiatan masyarakat sekitar, seperti pembayaran pada gerbang masuk jalan tol.
Cara kerja dan jenis uang elektronik
Sebagian orang seringkali hanya tau cara menggunakannya saja namun belum mengerti bagaimana sistem kerja e-money itu sendiri.
Pertama-tama membeli kartu tersebut dahulu di bank atau tempat yang menyediakannya sekaligus mengisi saldo sesuai keperluan saja, seperti 200 ribu atau 500 ribu Rupiah.
Kemudian apabila ingin dipakai maka tinggal men-tap saja pada alat yang tersedia dan transaksi segera diproses secara otomatis.
Sementara itu apabila saldo uang di dalam e-money sudah habis ataupun menyentuh batas limit maka Freebuddies bisa mengisinya dengan mudah.
Tak perlu jauh-jauh dan kerepotan mengantri di bank melainkan gunakna saja cara lain yang lebih praktis, beberapa diantaranya seperti mobile banking, melalui merchant gerai ritel, transfer ATM, EDC dan lain sebagainya.
Namun carilah sarana menyediakan layanan e-money karena ada beberapa diantaranya yang tidak memilikinya.
Cara kerja e-money dibedakan pula menurut jenisnya yaitu diterbitkan oleh toko dan bank tertentu. Apabila termasuk milik bank maka menyediakan transaksi ke berbagai macam merchant seperti toko elektronik, pakaian, restoran, dan sebagainya.
Banyak jenis bank memberikan fasilitas ini, mulai dari BCA, BNI Tap Cash, BTN Blink, MegaCash, dll. Sementara itu untuk kartu dari merchant hanya dipakai di beberapa area saja, contohnya foodcourt, Trans Studio, dll.
Produk E-Money paling sering digunakan
Selama ini masyarakat cenderung menggunakan e-money untuk transaksi memasuki gerbang tol. Masuk GTO atau Gerbang Tol Otomatis menjadi lebih cepat dan praktis karena pengendara roda empat tinggal menempelkan bagian kartu ke mesin yang ada.
Tanpa perlu mengantri panjang, menunggu kembalian atau sebagainya, perjalanan dapat dilanjutkan kembali. Akan tetapi ada berbagai macam jenis dan produk e-money yang harus Freebuddies ketahui.
Adapun jenis produk dengan transaksi uang elektronik seperti membayar parkir di mall besar perkotaan. Biasanya mereka menggunakan metode parkir canggih dan keamanannya terjamin, pembayaran juga dihitung berdasarkan lamanya pelanggan berada di gedung tersebut dalam hitungan jam.
Selain itu dipergunakan di bidang transportasi dan jasa seperti pom bensin, naik Commuter Line, TransJakarta, dll.
Sementara itu berbagai produk e-money lainnya digunakan untuk keperluan pribadi. Salah satu contohnya transaksi di bidang hiburan, mulai dari memberli barang di supermarket, cafe, wahana permainan membeli barang toko pakaian atau tempat makan modern akan menerima jenis pembayaran tersebut.
Akan tetapi Freebuddies pastikan terlebih dahulu apakah tempat tersebut menawarkan sistem uang elektronik ataukah tunai karena tidak semua menyediakannya.
Tidak hanya untuk membayar GTO saja, ternyata ada banyak jenis dan produk e-money yang harus Freebuddies ketahui.